Pages

Monday, July 15, 2019

Awal Pekan, Harga Cabai Paling Melonjak

Jakarta, CNN Indonesia -- Harga sejumlah bahan pangan merangkak naik pada awal pekan ketiga Juli, Senin (15/7). Kenaikan harga terutama terjadi pada kelompok cabai.

Berdasarkan data Pusat Informasi Harga Pangan Strategis Nasional (PIHPS), kenaikan harga tertinggi terjadi pada cabai rawit merah yang mencapai 6,58 persen atau Rp3.900 per kg dibanding akhir pekan lalu menjadi Rp63.150 per kg. Disusul oleh cabai merah keriting dan cabai rawit hijau yang naik masing-masing Rp1.150 per kg dan Rp1.100 per kg menjadi Rp60.350 per kg dan Rp56.950 per kg.


Selain kelompok cabai, kenaikan harga juga terjadi pada minyak goreng curah sebesar Rp100 per kg menjadi Rp11.100 per kg dan minyak goreng kemasan bermerk 2 sebesar Rp50 per kg menjadi Rp13.700 per kg.

Sementara itu, sejumlah harga kebutuhan pokok lainnya tercatat mengalami penurunan. Harga beras kualitas super II turun Rp50 per kg menjadi Rp12.650 per kg, harga daging sapi kualitas 1 turun Rp400 per kg menjadi Rp121.150 per kg, dan harga telur ayam ras turun Rp200 per kg menjadi Rp24.750 per kg.


Lalu harga bawang merah dan bawang putih turun masing-masing Rp300 per kg dan Rp100 per kg menjadi Rp34.700 per kg, harga gula pasir lokal turun Rp50 menjadi Rp12.950 per kg, dan harga gula pasir premium tetap sebesar Rp15 ribu per kg. (agi/agi)

Let's block ads! (Why?)



from CNN Indonesia https://ift.tt/2Gb8kJ2
via IFTTT

No comments:

Post a Comment