Pages

Wednesday, September 4, 2019

Harga Jual Emas Stagnan Rp775 Ribu per Gram

Jakarta, CNN Indonesia -- Harga jual emas PT Aneka Tambang (Persero) Tbk atau Antam berada di posisi Rp775 ribu per gram pada Kamis (5/9) atau stagnan dibanding kemarin. Sementara itu, harga pembelian kembali (buyback) yang naik Rp1.000 dari Rp699 ribu per gram menjadi Rp700 ribu per gram pada hari ini.

Berdasarkan data Antam, harga jual emas berukuran 0,5 gram senilai Rp412 ribu, 2 gram Rp1,49 juta, 3 gram Rp2,22 juta, 5 gram Rp3,69 juta, 10 gram Rp7,32 juta, 25 gram Rp18,2 juta, dan 50 gram Rp36,33 juta.

Kemudian, harga emas berukuran 100 gram senilai Rp72,6 juta, 250 gram Rp181,25 juta, 500 gram Rp362,3 juta, dan 1 kilogram Rp724,6 juta.

Harga jual emas tersebut sudah termasuk Pajak Penghasilan (PPh) 22 atas emas batangan sebesar 0,45 persen bagi pemegang Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP). Bagi pembeli yang tidak menyertakan NPWP memperoleh potongan pajak lebih tinggi sebesar 0,9 persen.

Sebaliknya, harga emas di perdagangan internasional berdasarkan acuan pasar Commodity Exchange COMEX justru terkoreksi 0,17 persen menjadi US$1.557,8 per troy ons. Begitu pula dengan harga emas di perdagangan spot melemah 0,25 persen ke posisi US$1.548,73 per troy ons.

Analis sekaligus Kepala Riset Monex Investindo Ariston Tjendra mengatakan kilau harga emas perlahan akan meredup karena beberapa sentimen mulai bermunculan. Pertama, harapan penundaan finalisasi langkah keluarnya Inggris dari zona Eropa (Britania Exit/Brexit).

Kedua, otoritas Hong Kong akhirnya memenuhi tuntutan pendemo dengan menarik undang-undang ekstradisi. Ketiga, indeks sektor jasa China dan Eropa masih cukup bagus.

Menurut Ariston, ketiga sentimen itu memberi ketenangan bagi pelaku pasar, sehingga cenderung tidak mengabaikan aset safe haven, seperti emas. "Faktor di atas meredakan kekhawatiran para pelaku pasar terhadap prospek pelemahan ekonomi global," katanya kepada CNNIndonesia.com.

Sementara, sentimen arah kebijakan moneter bank sentral Amerika Serikat, The Federal Reserve, belum kunjung datang. Begitu pula dengan kelanjutan perang dagang antara AS dengan China.

Untuk hari ini, Ariston memproyeksi harga emas dunia akan bergerak di rentang US$1.517 sampai US$1.555 per troy ons dengan kecenderungan stagnan.
[Gambas:Video CNN] (uli/bir)

Let's block ads! (Why?)



from CNN Indonesia https://ift.tt/2Lnkzpc
via IFTTT

No comments:

Post a Comment