Berdasarkan Pusat Informasi Harga Pangan Strategis (PIHPS), harga cabai merah keriting rata-rata dibanderol Rp45.850 per kilogram (Kg) pada Senin (4/11). Harga tersebut melompat 12,52 persen atau Rp5.100 per Kg.
Harga terendah cabai merah keriting ada di Provinsi Bali senilai Rp20 ribu per Kg, dan harga tertinggi ada di Tual, Maluku, seharga Rp80 ribu per Kg, dan Pontianak, Kalbar sebesar Rp70 ribu per Kg.
Untuk cabai rawit hijau, kenaikannya berkisar 7,82 persen atau Rp3.800 per Kg menjadi Rp52.400. Harga terendah di kisaran Rp20 ribu per Kg ada di Probolinggo, Jatim, dan harga tertingginya mencapai Rp122 ribu di Gorontalo.
Sementara itu, cabai rawit merah dipatok Rp67.150 per Kg atau naik 11,73 persen atawa Rp7.050. Cabai rawit merah terendah juga ada di Probolinggo, Jatim, seharga Rp33.500. Sedangkan, harga tertingginya ada di Gorontalo senilai Rp122.500 per Kg.Harga komoditas lain yang terpantau naik, yakni bawang merah naik Rp500 per Kg menjadi Rp26.850, minyak goreng curah naik Rp600 per Kg menjadi Rp11.850, gula kualitas premium naik Rp650 per Kg menjadi Rp15.400, dan daging ayam ras segar dibanderol Rp35.200 atau naik Rp1.300 per Kg.
Sedangkan, harga telur ayam ras segar dibanderol Rp24.600 per Kg, naik 6,03 persen atau Rp1.400 per Kg. Di Probolinggo, harganya tercatat turun menjadi Rp18.750 per Kg, namun di Merauke terpantau Rp40 ribu per Kg. Harga di Merauke ini relatif stabil kalau dibandingkan pekan sebelumnya.
Kendati demikian, harga beberapa bahan pangan juga terpantau turun untuk komoditas beras kualitas bawah II dan medium I. Yakni, masing-masing turun 1,45 persen dan 0,42 persen menjadi Rp10.200 per Kg dan Rp11.750 per Kg.Daging sapi kualitas I juga harganya turun tipis Rp550 per Kg menjadi Rp121.550 per Kg, dan cabai merah besar turun 4,86 persen atau Rp2.050 menjadi Rp40.150 per Kg.
[Gambas:Video CNN]
(bir)
from CNN Indonesia https://ift.tt/33hNq4E
via IFTTT
No comments:
Post a Comment